FBI menangkap seorang penduduk Ohio yang diduga turut serta dalam dua serangan yang dilancarkan kelompok peretas Anonymous baru-baru ini.
Menurut dokumen yang dimuat InformationWeek, tersangka bernama John Anthony Borell III, 21, itu dituduh terlibat dalam dua serangan yang menginjeksi SQL. Ia dikenai penalti 10 tahun penjara dan denda sebesar US$250 ribu atau Rp2,3 miliar.
Serangan pertama yang ditujukan kepada situs Salt Lake City police department (slcpd.com) menimbulkan kerugian sebesar US$33 ribu atau Rp303 juta.
Saat itu, Anonynous mengambil 473 data berisi username staf kepolisian, password, nama lengkap, jabatan, alamat email, dan nomor telepon.
Serangan kedua ditujukan kepada situs Utah Chiefs of Police Association (utahchiefs.org) dan menimbulkan kerusakan sebesar US$150 ribu atau hampir RP1,4 miliar.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar